Minggu, 12 Mei 2019

Novel Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Bahasa Indoneisa - Chapter 169 : “ Mimpi Mereka Berdua “




Chapter 169 : “ Mimpi Mereka Berdua “

Di dalam tenda diterangi oleh cahaya lampu, Goldo Kinmekki minum sake sendirian. 

Tes bakat telah berakhir dan matahari sudah terbenam. 

Di luar pesta diadakan untuk para pendatang baru.

Tanpa mengetahui bahwa itu akan menjadi perjamuan terakhir mereka .... 

"... lezatnya." 

Dengan cairan kuning yang memasuki mulutnya, Goldoh menghela napas. 

Yang dia minum sekarang adalah produk baru yang sangat populer dan sake itu disebut dengan ‘Wiski’ .  Ini adalah produk yang sepenuhnya dibuat oleh Mitsugoshi Co, yang telah berkembang lebih jauh dengan menambahkan bisnis skala besar di bawah naungannya. Informasi tersebut telah tersebar luas bahkan sebelum diluncurkan, dan Goldoh yang berpengetahuan luas juga tertarik akan hal itu.  Tapi Goldoh adalah seorang budak. Dia tidak bisa membeli sake mahal secara bebas. 

Untuknya yang harus menyerah di tengah jalan, Tuannya Sulvicano membelinya sambil mengobrol dengannya, dan Sulvicano menyesap wiski sedikit dan langsung memuntahkannya. Kadarnya sepertinya terlalu tinggi untuknya. 

Itu sebabnya Goldoh bisa mendapatkan wiski secara gratis. 

Walaupun penilaian Goldoh untuk Sulvicano adalah yang terburuk tetapi dengan hanya membeli wiski ini dia menjadi sedikit lebih baik.

Babi emas tua itu tidak akan tahu bahwa peluncuran perdana berharga lebih dari 10 kali lipat dari harga yang di edarkan. 

Goldoh mengeluarkan sepotong resume sambil meminum wiski. Karier seorang remaja laki-laki ditulis di sana. 

"Sid Kagenou. Apakah kamu dari kerajaan Midgar?......" 

Ketika dia melakukan tes bakat menggunakan pedang bersamanya dalam tes bakat di siang hari, Goldoh merasakan sesuatu yang pernah dirasakan sebelumnya. 

Ujian itu sendiri berakhir dalam beberapa detik.

Goldoh membanting Sid dan dia keluar sebagai pemenang.  Seharusnya dia adalah remaja lelaki normal dari manapun kamu melihatnya.  Tapi ada sesuatu yang mengganggu Goldoh.

Goldoh pintar melihat kemampuan pihak lain.

Hanya ada satu orang dimasa lalu yang tidak bisa dia lihat kemampuannya... 

"... Aku ingat" 

"Apa yang kamu ingat?" 

Pada saat itu, partnernya Quinton masuk ke dalam tenda. 

"Apakah pesta di luar sudah berakhir?" 

"Tidak, masih belum ... aku ingin mengingat wajah mereka yang akan mati besok" 

"Itu benar ..." 

Wajah mereka berdua entah bagaimana tampak muram. 

"Jadi, apa yang kamu ingat?" 

"Oh, ini tentang bocah itu" 

Goldoh menyerahkan resume Sid ke Quinton. 

"Sid Kagenou ... Ada apa dengan orang ini?" 

"Aku punya perasaan pernah bertemu dengannya ketika aku bertarung dalam tes bakat pada siang ini". 

"Orang macam apa dia?" 

"Dia remaja normal dengan rambut hitam dan mata hitam. Ujiannya berakhir dalam sekejap. " 

"Aa~. Jangan-jangan dia pria yang jatuh secara berlebihan itu?" 

"Benar. Apakah kamu ingat?" 

"Oh, dia datang untuk menjilat padaku di pesta. Aku ingat denganya meskipun aku tidak ingin mengingatnya. Ada apa dengan Sid itu? " 

"Ini seperti Deja-vu. Aku ingat bahwa aku pikir aku pernah bertarung denganya di suatu tempat. Itu terasa seperti ... saat ketika aku bertarung dengan Jimina Seinen " 

"Jimina kau bilang?." 

Mata Quinton langsung menajam. 

"Dia adalah satu-satunya orang yang pernah salah kutafsirkan kekuatannya. Aku masih ingat hari itu ‘Naga emas abadi’ untuk pertama kalinya dikalahkan ...” 

Dan Goldoh menggelengkan kepalanya. 

"Tapi itu pasti hanya perasaanku saja. Seharusnya tidak banyak pria seperti Jimina, dan perasaan Deja-vu itu hanya datang sesaat saja. " 

"Yah, itu benar juga. Jimina tidak mungkin berada di tempat seperti ini. Pria itu ... luar biasa. Sampai sekarang aku masih ingat kekalahanku... " 

"Roda takdir kami telah menyimpang setelah kita kalah darinya." 

"-~! Aku tidak bisa menerimanya. Aku tidak mau mengakuinya! Aku tidak bisa bergerak maju sebelum mengalahkannya! ! " 

"Aku setuju. Tapi Jimina kemungkinan besar adalah si Shadow itu." 

"Sepertinya begitu." 

"Kalau dia adalah Shadow, sepertinya mustahil mengalahkannya." 

"... Ya, kalau itu Shadow, jelas mustahil" 

Dia adalah keberadaan yang bisa mengalahkan Beatrix dan Iris itu. Mereka memang belum pernah melihat pertempuran mereka berdua secara langsung tetapi mereka bisa membayangkannya bahwa mereka tidak bisa mengalahkan mereka berdua. 

"Hidup itu sungguh berat ya..." 

"Iya ..." 

Mereka berdua menghela nafas tanpa berkata apa-apa. 

"Jadi, bagaimana rencananya dengan mereka?" 

Goldoh bertanya pada Quinton. 

"Jumlah pendatang baru adalah 100 orang. Kira-kira 5 orang dari mereka dapat digunakan." 

"Kelima orang ini akan menjadi budak ketika rencananya telah selesai. sisanya?" 

"Kita tidak bisa menggunakan sisanya. Kita akan meninggalkannya, seperti yang telah direncanakan." 

"Jagi begitu ya ... tidak ada perubahan dalam rencananya?" 

"Ya, Sulvicano yang akan melakukannya. Memang berisiko cukup tinggi, tetapi jika ceritanya benar, hal itu layak untuk dilakukan. Jika kita berhasil, kemungkinan kita bisa bebas." 

“Jadi, apakah kita akan menyerang kastil bangsawan yang telah mengkhianati kerajaan di malam hari ...” 

"Ya, itu adalah pangeran Ragitta. Tampaknya Pangeran merampok harta yang sangat besar ketika mengkhianati kerajaan. Kerajaan berusaha untuk merebutnya kembali, tetapi ada jarak dari ibu kota untuk sampai kesana. Itu akan memakan waktu cukup lama. Kami akan menyerang pada malam hari saat Pangeran Ragitta lengah, mencuri harta dan melarikan diri dari negara itu. Rencana seperti itu, tidak bisa dilakukan selain masa perang. " 

"Itu cara yang menjijikan, seperti Sulvicano sekali. Tetapi risikonya masih terlalu tinggi. Meskipun itu adalah kastil kecil, setidaknya akan ada 500 prajurit disana. Kami hanya ada 100 orang. " 

"Itu sebabnya kami menyerang di malam hari dan menggunakan pion-pion itu untuk ditinggalkan. Kita hanya harus membawa keluar hartanya sementara pion-pion kita tinggalkan untuk mengamuk. Kita tidak perlu menang. " 

"Tapi ... Pion-pion yang ditinggalkan itu akan mati" 

"Aku tahu. Tapi kita adalah budak, kita hanya harus patuh! Tidak ada cara lain agar kita bisa bebas, hanya inilah caranya. " 

Quinton menggeramkan suaranya dan mengetuk meja. 

"Maaf ... aku mengatakan sesuatu yang tak perlu. Kita hanya bisa patuh. Menyelesaikan operasinya, mendapatkan kebebasan, dan semuanya berakhir. " 

Goldoh menghela nafas seperti dia telah menyerah.  Kesunyian yang tenggelam di suatu tempat mengalir di antara mereka berdua. Mereka bisa mendengar suara pesta di luar walaupun mereka tidak ingin mendengarnya. 

"Hidup tidak berjalan seperti yang kita inginkan. Aku percaya bahwa aku bisa melakukannya sedikit lebih baik lagi ... " 

"... Itu benar" 

"Nee, Quinton. Apa yang akan kamu lakukan jika kamu sudah bebas?" 

"Apa yang aku lakukan…… Aku akan kembali lagi ke arena untuk mendapatkan uang. " 

"Begitukah .... Aku sedang berpikir untuk kembali ke pedesaan. Kembali ke pedesaan dan membuka dojo " 

"Dojo? kamu?" 

Quinton menatap wajah Goldoh secara keseluruhan. 

"Sekarang sudah waktunya kita melihat kenyataan dan keterbatasan kita. Meskipun terlihat seperti ini, aku telah mengincar posisi teratas. Aku percaya bahwa suatu hari aku akan berhasil sampai ke puncak jika aku tidak kalah. Tapi itu mustahil bagiku ... " 

"Goldoh ... Jadi kamu, selama ini agar tidak kalah ..." 

Goldoh tersenyum sedih dengan mata tertunduk. 

"Ada sesuatu yang tersisa untukku juga. Itu adalah kemampuan mataku untuk melihat kemampuan orang lain. Aku pikir itu merupakan hal yang baik. Kali ini aku berpikir untuk membesarkan orang – orang dengan mataku ini. Aku akan menyaksikan dan membuka jalan pada bakat muridku. Itu tidak buruk, bukan? " 

“ Ya, tidak buruk ..." 

Quinton tersenyum dengan lembut. 

"Suatu hari, aku akan membesarkan seorang murid dan melampaui Shadow itu. Aku mempercayakan pada muridku tentang mimpiku yang tidak bisa aku dapatkan. Jadi ... ano, Quinton. Apakah kamu tidak ingin ikut bersamaku? " 

Goldoh menggaruk pipinya dan tersenyum malu. 

"Hm ..." 

Quinton tertawa. 

"Berikan aku sake" 

Goldoh menuangkan wiski kuning ke dalam cangkir minum dan menyerahkannya kepada Quinton. Quinton meminum semuanya sekaligus .... 

"... Goho, Goho!" 

Dia tersedak. 

"I-ini sake yang kuat ... ini pertama kalinya aku mencoba yang seperti ini" 

"Wiski adalah sake. Tampaknya ini adalah cara baru untuk membuat sesuatu yang disebut destilasi. Enak kan?. " 

Quinton menjulurkan cangkir itu secara perlahan. 

Goldoh menuangkan wiski ke sana, dan Quinton minum secara perlahan-lahan, mencicipinya dengan lidahnya. 

"... Lezatnya" 

"Karna ini adalah sake yang mahal" 

"Kalau begitu ... ...... aku akan bekerja demi sake ini" 

"... Baiklah" 

"Di Dojo nanti... Aku ingin tahu apakah aku akan berada dalam posisi untuk mengajar orang." 

"Itu adalah hal yang lucu." 

Tenda yang diisi dengan dua orang itu menyala sampai larut malam.


1 komentar: